Lely Kusuma Dewi, Lely Kusuma Dewi (2021) ANALISIS PENINGKATAN PELAYANAN JASA KEAGENAN KAPAL PT. OREMUS BAHARI MANDIRI DI PELABUHAN TANJUNG PERAK. Diploma thesis, Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar.
Text
LELY KUSUMA DEWI (17.43.016).pdf Download (6MB) |
Abstract
Lely Kusuma Dewi, 2021 “Analisis Peningkatan Pelayanan Jasa Keagenan Kapal PT. Oremus Bahari Mandiri di Pelabuhan Tanjung Perak” (Dibimbing oleh Jumriani dan Novianty Palayukan). Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui hambatan dan upaya yang dilakukan oleh PT. Oremus Bahari Mandiri untuk meningkatkan pelayanan jasa keagenan kapal agar mempermudah kegiatan operasional perusahaan. Penelitian ini dilaksanakan di PT. Oremus Bahari Mandiri yang merupakan perusahaan yang bertugas mengageni kapal. Penulis melaksanakan penelitian selama 12 bulan yaitu Agustus 2019 sampai Agustus 2020. Dalam melaksanakan penelitian, penulis menggunakan beberapa metode dalam mengumpulkan data yaitu menggunakan metode observasi (pengamatan langsung) dan studi informasi dengan mengumpulkan informasi yang terkait dengan penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam menjalankan tugas terdapat beberapa hambatan dalam pelaksanaan kegiatan keagenan yaitu kurangnya jumlah karyawan serta sarana yang kurang memadai. Hal ini menyebabkan pengurusan dokumen dan pelaporan kegiatan kantor menjadi terlambat karena agen membutuhkan transportasi untuk melakukan perpindahan dari satu tempat ke tempat yang lain serta dengan diberlakukannya inaportnet membuat para agen wajib memiliki fasilitas seperti laptop, scanner dan internet yang berguna untuk menginput data kedatangan dan keberangkatan kapal. Kata Kunci : Jasa Keagenan, Peningkatan Pelayanan, Observasi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Skripsi Skripsi > KALK |
Divisions: | KALK |
Depositing User: | mrs uswa - |
Date Deposited: | 26 Oct 2023 02:12 |
Last Modified: | 26 Oct 2023 02:12 |
URI: | http://eprints.pipmakassar.ac.id/id/eprint/324 |
Actions (login required)
View Item |