PENERAPAN ISM CODE DI MT. HANYU GLORY UNTUK MENUNJANG KESELAMATAN PELAYARAN

M. Imam, Ma'aruf (2023) PENERAPAN ISM CODE DI MT. HANYU GLORY UNTUK MENUNJANG KESELAMATAN PELAYARAN. Diploma thesis, Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar.

[img] Text
M.IMAM MA'RUF_18.41.036_SKRIPSI.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK M.IMAM MA’RUF, 2022, PENERAPAN ISM CODE DI MT. HANYU GLORY UNTUK MENUNJANG KESELAMATAN PELAYARAN (dibimbing oleh Capt. Arlizar dan Siti Zulaikah). Penerapan ISM Code di atas kapal adalah salah satu bagian dari kewajiban yang harus dilaksanakan berdasarkan SOLAS 1974 Chapter IX – Management for the Safe Operation of Ship yang memberikan persyaratan berupa Safety Management System (SMS) yang dibuat oleh perusahaan atau orang yang dianggap bertanggung jawab terhadap kapal untuk menciptakan pengoperasian kapal yang aman dan mencegah terjadinya polusi. Prinsip dasar dari ISM Code ini sendiri ialah untuk memberikan standar keamanan terhadap awak kapal, kapal ataupun muatan yang ada dan mencegah terjadinya polusi. Dalam mencapai tujuan dalam penelitian ini data-data diperoleh langsung dari atas kapal dengan menggunakan metode observasi dengan cara mengamati langsung objek yang diteliti, mengadakan wawancara langsung dengan nahkoda, perwira dan anak buah kapal yang berhubungan dengan masalah yang dibahas dengan menggunakan SOLAS 1974 dan ISM Code sebagai pedoman untuk mencapai hasil dari tujuan penelitian ini. Hasil yang diperoleh dari penelitian berdasarkan metode yang digunakan penulis menunjukkan bahwa prosedur dalam mengimplementasikan ISM Code dan keterampilan awak kapal untuk melaksanakan Safety Management System dari perusahaan masih sangat kurang, hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya: (1) Kurangnya kesadaran dan inisiatif awak kapal. (2) Kurangnya pemahaman tentang ISM Code. (3) Pelaksanaan safety meeting yang kurang maksimal. (4) Padatnya jam operasional kapal dan cuaca yang kurang mendukung. Penelitian ini dilakukan diatas kapal MT. HANYU GLORY dilaksanakan dengan mengamati dan turut serta bekerja pada saat jam-jam operasional kapal baik itu di laut maupun saat berada di pelabuhan. Kata kunci: Penerapan ISM Code, Prosedur Keselamatan, Alat Keselamatan Diri

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Penerapan ISM Code, Prosedur Keselamatan, Alat Keselamatan Diri
Subjects: Skripsi > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: mrs uswa -
Date Deposited: 01 Aug 2023 23:53
Last Modified: 08 Aug 2023 05:58
URI: http://eprints.pipmakassar.ac.id/id/eprint/40

Actions (login required)

View Item View Item