ANALISIS BIAYA PERHITUNGAN FRESH WATER MT. NARIVA DI PT. WARUNA NUSA SENTANA

MERY ANDIYANI, MERY ANDIYANI (2021) ANALISIS BIAYA PERHITUNGAN FRESH WATER MT. NARIVA DI PT. WARUNA NUSA SENTANA. Diploma thesis, Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar.

[img] Text
MERY ANDIYANI, KALK VIII C, 17.43.056.pdf

Download (1MB)

Abstract

MERY ANDIYANI, 2021. ”Analisis biaya perhitungan fresh water MT. Nariva di PT. Waruna Nusa Sentana“. (Dibimbing oleh Jumriani, SE., M.Adm.SDA dan Rosliawati, SE., MM). Penelitian ini dilakukan di PT. Waruna Nusa Sentana saat taruna melakukan praktek darat selama 10 bulan, terhitung mulai September 2019 hingga Juni 2020. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui cara penggunaan perhitungan biaya fresh water MT. Nariva dan untuk mengetahui apa dampak atau kerugian yang dialami oleh perusahaan apabila ada keterlambatan prabayar biaya fresh water MT. Nariva. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa tata cara penggunaan daily operating cost kapal adalah dengan pengecekan kas kapal dan membuat invoice fresh water dan hambatan yang dialami dalam proses operating cost kapal MT. Nariva adalah kurangnya memperhatikan perhitungan ketika harus diajukan kepihak finance jadi mengakibatkan keterlambatan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah Metode observasi adalah teknik pengumpulan data dengan lebih mendekatkan pada masalah yang ada, karena dengan observasi penyusun bisa langsung mengadakan kegiatan dilapangan, maka instrument penelitian dari metode observasi adalah checklist dan Teknik dokumentasi adalah cara pengumpulan data melalui peninggalan tertulis seperti arsip-arsip dan termasuk juga buku tentang pendapat, teori, dalil atau hukum dan lain-lain yang berhubungan dengan masalah penelitian. Maka instrument penelitian dari teknik dokumentasi yaitu checklist dokumentasi. Kata kunci: Operasional Tanker, perhitungan biaya fresh water, MT. Nariva

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Skripsi
Skripsi > KALK
Divisions: KALK
Depositing User: mrs uswa -
Date Deposited: 26 Oct 2023 02:08
Last Modified: 26 Oct 2023 02:08
URI: http://eprints.pipmakassar.ac.id/id/eprint/330

Actions (login required)

View Item View Item