OPTIMALISASI PEMUATAN BATU BARA PADA TRANSHIPMENT DI MV. GLOVIS MELODY DI PELABUHAN MUARA BANYUASIN

MUHAMMAD, SYAHRUL (2022) OPTIMALISASI PEMUATAN BATU BARA PADA TRANSHIPMENT DI MV. GLOVIS MELODY DI PELABUHAN MUARA BANYUASIN. Diploma thesis, Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar.

[img] Text
MUHAMMAD SYAHRUL-SKRIPSI.pdf

Download (1MB)

Abstract

MUHAMMAD SYAHRUL. 2021. Optimalisasi Pemuatan Batu Bara Pada Transhipment di MV. Glovis Melody( dibimbing oleh Jumriani dan Annisa Rahmah ) Tujuan yang hendak dicapai dari hasil penelitian yang dilakukan penulis adalah untuk mengetahui bagaimana Optimalisasi pemuatan batu bara pada transshipment di MV. Glovis Melody serta hambatan-hambatan apa saja yang terjadi dilapangan. Penelitian ini dilaksanakan di PT.Indo Dharma Transport, selama penulis melaksanakan praktek darat (PRADA) dari bulan Agustus 2020 hingga bulan Juli 2021. Sumber data adalah data primer yang langsung dari tempat penelitian dengan cara observasi langsung di atas kapal. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukan bahwa persiapan di kapal sangat mempengaruhi dalam kelancaran pemuatan batu bara. Dan langkah-langkah untuk mengoptimalkan penataan muatan batu bara di kapal MV. Glovis Melody meliputi persiapan sebelum pemuatan, melakukan draft survey serta membuat kesepakatan antara Stevedore dan kapal tentang stowage plan ataupun loading sequence yang sudah dibuat oleh chief officer, membuka palka-palka dan siap untuk dimuati sesuai dengan stowage plan, setelah itu melaksanakan deballasting, melakukan trimming, dan pengawasan yang baik terhadap proses pemuatan. Kata Kunci: Batu Bara, Transhipment, MV. Glovis Melody

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Batu Bara, Transhipment, MV. Glovis Melody
Subjects: Skripsi > KALK
Divisions: KALK
Depositing User: mrs uswa -
Date Deposited: 21 Aug 2023 02:01
Last Modified: 21 Aug 2023 02:01
URI: http://eprints.pipmakassar.ac.id/id/eprint/111

Actions (login required)

View Item View Item